Selasa, 12 Mei 2015

Pasar Dewi Sri Batu Malang

Assalaamu'alaikum, Travellers! Gimana kabarnya hari ini? Oke, langsung aja ya. Kita akan nyinggung dikit tentang salah satu pasar di Batu Malang yang dijadikan sasaran wisatawan, yaitu Pasar Dewi Sri.


Pasar ini terletak di dekat pemandian Dewi Sri, Batu Malang. Lokasi yang dikelilingi pepohonan tinggi, kayaknya sih pinus ya Travellers, menjual banyak barang yang bisa dijadikan oleh-oleh sepulang dari Malang. 


Ada buah-buahan, kayak apel -mulai apel Malang yang ijo-ijo itu sampai apel Ana yang kuning merah itu-, jeruk, stroberi, dan berbagai buah lainnya. Ada sayur-mayur, kayak sop-sopan (maksudnya beragam bahan sayur sop, bukan sop bo'ongan) kayak wortel, kentang, kubis, daun bawang, seledri, kembang kol, tomat, sawi putih, buncis, dan sebagainya. 



Ada juga umbi-umbian, kayak ketela (mulai ketela putih, ketela kuning, hingga ketela ungu), singkong, bentul, dan sebagainya. 


Selain itu, di pasar ini juga tersedia cemilan sejenis kerupuk, keripik (yah, namanya juga kota yang suka produksi tumbuhan), intip, hingga cemilan buatan pabrik.



Di samping itu, karena udara di Batu Malang itu cukup adem bagi wisatawan yang tinggal di luar kota hujan, di Pasar Dewi Sri juga menyediakan topi, jas hujan, sarung tangan, dan peralatan penghangat badan lainnya buat pengunjung yang merasa kedinginan setiba di pasar itu. Tentunya dengan harga yang relatif murah. :)


Pingin nyari oleh-oleh lain yang bukan makanan? Tenang, di Dewi Sri juga ada yang jualan boneka, tas, souvenir, dan juga tanaman pot yang bisa kita bawa pulang dan dipelihara di rumah. Gimana? Udah siap meluncur ke Pasar Dewi Sri? ^_^


Pokoknya, kalau Travellers berangkat ke sana, pulangnya jangan lupa bagi-bagi oleh-oleh khas Batu Malang ke yang nulis ini ya, hehehe. So, let's enjoy travelling! Wassalaamu'alaikum.. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar